banner 728x250

Sambut HUT ke 75 Kodam V Brawijaya dan Hari Juang TNI ke 78 th 2023, Kodim 0822 Bondowoso Berbagi Sembako

banner 120x600

Bondowoso, SIBERNEWS.CO.ID – Dalam rangka menyambut HUT ke 75 Kodam V Brawijaya dan Hari Juang TNI ke 78 th 2023, Kodim 0822 Bondowoso melaksanakan pembagian sembako. Bertempat di Aula Jendral Sudirman Makodim kegiatan tersebut digelar. Rabu, (13/12/2023).

Tampak hadir puluhan anak yatim piatu dari yayasan Al Fitrah Tenggarang dan Warakawuri di kegiatan tersebut.

Puluhan sembako tersebut berupa beras 5 kg, gula 2 kg minyak goreng 2 liter, susu kaleng dan mi instan

BACA JUGA :
Secara Serentak, Kodim 0822 Bondowoso Pasang Banner Pangdam V/Brawijaya

Kasdim 0822 Bondowoso Mayor Inf Tanuri menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah sebagai bentuk silaturahmi.

“Sengaja kita undang anak anak yatim piatu, veteran dan warakawuri untuk menyambung silaturahmi, silaturahmi ini sebagai salah satu bentuk kepeduliaan Kodim 0822 Bondowoso”, ungkapnya.

Mayor Inf Tanuri juga berharap pembagian sembako ini bisa bermanfaat bagi kedepannya.

BACA JUGA :
Polsek Klabang Berikan Bantuan Air Bersih di Desa Karanganyar yang Terdampak Kekeringan

” Dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat membantu, khususnya dalam memenuhi kebutuhan sehari hari”, pungkasnya. (Rahman)