Bondowoso, SIBERNEWS.CO.ID _ Budaya berbagi saat ramadhan sudah tidak asing lagi bagi umat muslim di muka bumi ini, Mobrig37 Bondowoso yang lahir pada tanggal 03/11/2020 melakukan pembagian takjil sebanyak 500 bungkus Di alun alun Ki bagus asra Bondowoso,31/03/2024.
Ultimatum yang disampaikan Mr Tukay selaku ketua keamanan sektor selatan dan Jully selaku ketua keamanan sektor timur,mampu menggerakkan anggota Mobrig 37 kompak dengan dihadiri sekitar 50 Orang anggota,dengan domisili dari berbagai daerah kabupaten Bondowoso.
Bripka Eko Ahlan Marsianto selaku ketua umum menyampaikan bahwa,dedikasi mengumpulkan dana untuk takjil sebagai sedekah saat ramadhan merupakan hasil patungan anggota.
“Hasil patungan kita belikan nasi bungkus untuk bagi takjil ke warga yang lewat saat jelang buka puasa mas”paparnya.
Dalam hal ini juga dikawal langsung oleh Satsamapta Polres Bondowoso sehingga dalam pelaksanaan pembagian takjil berjalan lancar dan arus lalulintas terkendali.
Brigadir Nurul Eko H, S.H Danru patroli 14.01Satsamapta Polres Bondowoso yang ikut mengamankan jalannya lalulintas pembagian takjil menyampaikan bahwa,komunitas Mobrig37 Bondowoso sangat luar biasa berbagi saat ramadhan.dirinya menambahkan bahwa pelaksanaan pembagian takjil berjalan lancar.
“Saya apresiasi kepada rekan rekan Mobrig37 karena sudah melaksanakan pembagian takjil dengan mematuhi aturan sehingga arus lalulintas tetap lancar”Jelas Eko sapaan akrabnya.(July/Jasuli)