banner 728x250

Peringati Bulan Maulid Nabi Samapta Polres Situbondo Berbagi dengan Anak Yatim dan Kaum Duafa

SITUBONDO, SIBERNEWS.CO.ID- Program PASABBER (Pasukan Sabhara Berbagi) yang digagas Sat Samapta Polres Situbondo kembali hadir membawa kebahagiaan bagi warga yang membutuhkan. Kali ini, kegiatan berlangsung di Yayasan Rumah Yatim Tahfidzul Quran, Kabupaten Situbondo, Jumat (29/8/2025).

Dalam kegiatan tersebut, anggota Samapta menyapa langsung para penghuni yayasan dengan penuh kehangatan. Sebanyak 90 anak yatim dan 60 kaum duafa mendapatkan bantuan sosial berupa paket sembako dan nasi kotak. Total yang disalurkan mencapai 150 paket sembako serta 150 kotak makanan yang dibagikan untuk dinikmati bersama.

BACA JUGA :
Propam Polda Jatim Sosialisasi Etika Profesi Di Polres Situbondo, Tekankan Anggota Pedomani Empat Etika Profesi Polri

Selain penyaluran bantuan, kegiatan juga diisi dengan momen kebersamaan. Polisi dan anak-anak duduk bersama sambil menikmati santapan yang sudah disediakan. Suasana penuh kekeluargaan terlihat jelas, menumbuhkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial.

Kapolres Situbondo, AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K. melalui Kasat Samapta Iptu Rachman Fadli Kurniawan, S.H., M.M. mengatakan, program PASABBER merupakan wujud nyata kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan perhatian lebih.

“Polri hadir bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga peduli dengan kondisi sosial masyarakat. Melalui Pasabber, kami ingin berbagi kebahagiaan bersama anak yatim dan kaum duafa di Situbondo,” ujar Iptu Rachman.

BACA JUGA :
Banyak Terjadi Kecelakaan Lalu Lintas Di Situbondo Di Picu Sepeda Listrik, Kanit Gakkum: Tak Ada Sanksi Tegas Hanya Himbauan

Ia menambahkan, kegiatan ini diharapkan mampu memberikan manfaat serta menumbuhkan semangat kebersamaan antara polisi dan masyarakat. “Semoga sedikit bantuan yang kami berikan bisa meringankan beban mereka dan menjadi berkah bagi kita semua,” tuturnya.

Warga dan pengurus yayasan pun menyambut baik kegiatan ini. Mereka mengaku senang karena kehadiran polisi tidak hanya hadir dalam tugas keamanan, tapi juga peduli dan memperhatikan kondisi sosial masyarakat yang membutuhkan.

(Uday)

error: Content is protected !!