banner 728x250

Camat Bakauheni Hadiri Malam Puncak HUT RI Ke-78, Dusun Simpang Tiga Desa Bakauheni

banner 120x600

Lampung Selatan, SIBERNEWS.CO.ID – Puncak HUT RI Ke-78, Dusun Simpang Tiga gelar bermacam lomba dan seni budaya bangsa Indonesia, di Dusun Simpang Tiga Desa Bakauheni Kecamatan Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan. Selasa, (22/08/2023)

Kemeriahan acara puncak HUT RI Ke-78 yang dilaksanakan malam hari sekira jam 20.00 wib. Ini dihadiri oleh Camat Bakauheni Fuqonuddin.SE, Kades Bakauheni Sukirno, Babinsa Bakauheni Kopda Windu Juli Admaja, Bhabinkamtibmas Bakauheni Aipda Hartanto, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan warga Dusun Simpang Tiga serta para tamu undangan.

Camat Bakauheni Fuqonuddin SE memaparkan” saya memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi tingginya kepada semua masyarakat Desa Bakauheni, yang luar biasa menggelar berbagai kegiatan peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini yang Ke-78, ini merupakan suatu cara menghormati, menghargai jasa dar perjuangan i para pahlawan bangsa, disini lah tugas kita sebagai warga negara Indonesia mempertahankan kemerdekaan melanjutkan perjuangan NKRI, salah satu dengan memperingati HUT RI ke -78,” papar Camat Bakauheni Fuqonuddin.SE.

BACA JUGA :
Polisi Bantu Pengamanan Proses Autopsi 2 Jenazah Korban Tragedi Kanjuruhan

” Marilah kita bersama-sama dengan momentum hari kemerdekaan ini. Walaupun kita berbeda beda tapi kita tetap satu atau Bhinneka Tunggal Ika. Karena itu kita harus saling bersinergi, berkolaborasi dan mengingat perjuangan para pahlawan bangsa mari kita dukung Kades Bakauheni dalam membangun kemajuan dengan bergotong royong di Dusun dan Desa Bakauheni yang dipimpin Kades Bakauheni Sukirno,” ungkapnya.

Kepala Desa Bakauheni Sukirno mengatakan” Alhamdulillah, pada malam ini kita masih di berikan kekuatan dan kesehatan untuk menghadiri peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia di seluruh Indonesia bahkan sampai ke mancanegara, dengan berbagai macam cara diantaranya Dusun Simpang Tiga Desa Bakauheni ini,” kata Kepala Desa Bakauheni Sukirno.

BACA JUGA :
Warga Desa Jambesari Darussholah Ditangkap Satreskrim Unit Resmob Polres Bondowoso Diduga Pelaku 10 TKP

” Semoga dengan peringatan hari kemerdekaan ini kita bersama lebih solid dan bersatu dalam kebaikan serta kemajuan Desa Bakauheni yang mana bulan depan nanti akan mengadakan Bakauheni Fair, disini saya berharap kita saling mendukung demi kemajuan bersama,” bebernya.

Kadus Simpang Tiga Agus Santoso menyampaikan” kami meminta dukungan dan penilaian dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Agustus tahun 2023 ini, kami melakukan tidak punya modal hanya dengan modal bersatu, bergotong royong bersama warga Dusun Simpang Tiga dengan niat yang tulus. Untuk membuktikan loyalitas kami sebagai warga negara Indonesia,” ucap Kadus Simpang Tiga Agus Santoso.

” Dalam kemeriahan puncak acara malam ini kami menampilkan pentas seni budaya tari Sembah khas Provinsi Lampung, tari tradisional rejang khas Provinsi Bali pertunjukan hafidz Qur’an, pembacaan puisi, senandung lagu lagu wajib nasional perjuangan Indonesia, marawis yang menyanyikan lagu wajib 17 Agustus 1945 versi sholawat yang kian menghidupkan HUT RI Ke-78 pada malam ini dan juga sekaligus merayakan HUT saya yang ke-55,” pungkasnya.

BACA JUGA :
Biddokes Polda Jatim Beserta RS Bhayangkara Bondowoso Buka Posko Kesehatan

Writer: Mudian

Editor: Sincan