banner 728x250

Edi Susanto Sosok Warga Tlogosari Sumber Malang Yang Peduli Akan Kelestarian Hutan

banner 120x600

Bondowoso, SIBERNEWS.CO.ID _ Sepak Terjang Edi Susanto dirinya tidak perduli dengan apa yg dikatakan orang lain terhadap kondisi hutan utamanya hutan lindung, Dirinya hanya tahu dan harusĀ  dilakukan adalah bagaimana merehabilitasi kondusi hutan yg cukup kritis dan membahayakan warga yg berdomisili di sekitar kawasan hutan, demikian yang di katakan EDY SUSANTO saat di konfirmasi melalui selularnya. pada jurnalis minggu 02/01/22

Kang EDY adalah sosok warga asal desa tlogosari kec. Sbr malang ini memiliki mimpi dan impian besar yaitu bagaimana keberadaan hutan dapat memberikan manfaat tinggi kepada masyarakat sesuai fungsi dan keberadaan nya. Masyarakat harus betul2 dapat menikmati hasil dan manfaat dari keberadaan hutan itu sendiri dan bukan sebaliknya justru malah menyengsarakan dan mengancam keselamatan masyarakat.

BACA JUGA :
Kapolres Bondowoso Menghadiri Pemberangkatan Rombongan PCNU ke Sidoarjo

Lebih jauh bang EDY menjelaskan bahwa dirinya dengan berkoordinasi pada petugas perhutani dan bantuan beberapa orang warga yang sependapat mulai melakukan reboisasi pada kawasan hutan lindung petak 6A.1G wilayah RPH.Sumbermalang yg kondinya cukup kritis dan memprihatinkan dengan memanfaatkan bibit tanaman buah yg ada di kantor asper besuki seperti petai dan alpukat, dipilihnya jenis buah krn sangat cocok dan harapannya buah yang dihasilkan nantinya dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi.masyarakat tanpa menebang pohon.

Pada akhir percakapan Dirinya berharap” Kami ada bantuan penyediaan bibit buah2an dari seluruh penggiat sosial yang perduli pada kawasan hutan dan lingkungan”imbuhnya.

BACA JUGA :
Kolaborasi Hadroh Kodim 0822 Bondowoso Dalam Peringatan 1 Abad Nahdatul Ulama

Ditempat terpisah ANDI ADRIAN HIDAYAT Administratur Perhutani Bondowoso sangat apresiasi dengan langkah dan gerakan yg dilakukan oleh bang EDY untuk.mereboisasi dengan kesadaran tersendiri. Pihaknya berjanji akan memberikan dukungan penuh untuk kegiatan positif.

“Silahkan kritik kami dan berikan solusi terbaiknya insyaallah kami perhatikan”ungkap ANDI.

ANDI berharap masih ada dan muncul EDY..EDY dan EDY lain yang memiliki gagasan brilian dan cerdik yang dapat bersinergi dengan perhutani dalam rangka menjaga,merawat dan melestarikan kawasan hutan.

Sementara YULIANTO Kasubsi humas KPH.Bondowoso mengatakan bahwa “Perhutani Bondowoso cukup familier dan kenal dekat dengan sosok bang EDY SUSANTO, beliau adalah tokoh pergerakan yang memiliki keperdulian tinggi terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar”Tutup Yuli.(Red)