banner 728x250

Kades Supandi Pimpin Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Perangkat Desa Kebonrejo

banner 120x600

Pasuruan, SIBERNEWS.CO.ID _ Kepala Desa Kebonrejo Supandi Melantik 5 Perangkat desa terpilih yang menduduki jabatan Kaur Perencana, Kaur Tata Usaha & Umum, Kasi Pelayanan, Kepala Dusun Menangas Kulon dan Kasun Kebonjero, Desa Kebonrejo kecamatan Grati kabupaten Pasuruan, kamis ( 1/12/22 ).

Hadir dalam acara ini Camat Grati Muhamad Khilmi S.Pd.,M Pd., bersama Sekertaris camat Usmawati, kasi staf kecamatan, Danramil Grati Kapten Kav. Nasrokin, Kapolsek Grati Akp.Yudhi beserta jajaranya , Pol PP, Perangkat Desa, ketua BPD, ketua panitia dan tokoh masyarakat.

BACA JUGA :
LSM GMBI Distrik Banyuwangi Apresiasi Masyarakat Desa Karangbendo

Dalam penjaringan Pemilihan calon perangkat ini sebelumnya diikuti oleh 16 pendaftar dan yang terpilih 5 orang dengan nilai tertinggi dari masing – masing jabatan, penilaian dari uji nilai Akademik dan baca tulis Al quran.
” Lima orang yang terpilih ini dengan nilai tertinggi dari masing -masing jabatan mas,” jelas ketua Panitia Abd.Ghofur.

BACA JUGA :
BKPH kalisetail Gelar Acara Tasyakuran dan Satunan Anak Yatim Piatu

Nama Perangkat yang terpilih, Danu Prantas sebagai Kaur Perencana, Muchamad Berril Arrohman Kaur tata Usaha & Umum, Mariatul Qibtiyah kasi Pelayanan, Abdul Wahab Kasun Menangas Kulon dan Nur Salim Kasun Kebonjero.

Harapan kepala desa Kebonrejo Supandi semoga perangkat yang terpilih bisa menjalankan tugasnya dengan baik sesuai aturan yang ada demi kemajuan desa kebonrejo.(sofi)