banner 728x250

Babinsa Koramil Tegaldlimo Laksanakan Pendampingan Vaksinasi Hewan Ternak

banner 120x600

Banyuwangi,SIBERNEWS.CO.ID_ Dalam upaya memerangi wabah penyakit ternak yaitu penyakit mulut dan kuku (PMK) yang menyerang hewan ternak sapi warga, Sertu Prayitno Babinsa Desa Purwoagung anggota Koramil 0825/09 Tegaldlimo Kodim 0825 Banyuwangi, melakukan pendampingan vaksinasi ternak sapi, yang di lakukan oleh Dinas Peternakan Kecamatan Tegaldlimo, Rabu, (07/09/2022 )

“Kami menghimbau kepada peternak agar dapat mendukung program pemerintah, yaitu dengan melakukan vaksinasi terhadap hewan ternaknya. Para peternak agar secara terbuka menyampaikan tentang kondisi hewan ternaknya, sehingga dapat di data guna mendapatkan layanan kesehatan secara intensif dari pemerintah melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian”, kata Babinsa.

BACA JUGA :
Polresta Banyuwangi Tetapkan Pacar IZ Sebagai Tersangka

Danramil 0825/09 Tegaldlimo Kapten Inf Lukman Hartadi Menambahkan, bahwa program vaksinasi hewan ternak yang dilaksanakan oleh Dinas Peternakan Kecamatan Tegaldlimo ini bertujuan agar hewan ternak milik warga tidak terjangkit PMK. Tuturnya.

BACA JUGA :
Melalui KRYD Personel Polresta Manado Ciptakan Situasi Kamtibmas Yang Kondusif

 

“Dengan adanya kesadaran dari masyarakat, harapannya pemerintah secara maksimal dapat melaksanakan tugasnya dalam melakukan pelayanan kesehatan terhadap hewan ternak dengan baik tanpa hambatan. Sehingga hewan yang sudah di vaksin dapat memiliki daya tahan tubuh yang kuat serta terhindar dari berbagai macam penyakit menular terutama (PMK)”, Pungkasnya. (Herman)