Situbondo, SIBERNEWS.CO.ID _ Berbagai upaya dilakukan Polres Situbondo untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas dan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Tidak hanya sosialisasi dijalan raya, personel Satlantas melaksanakan program Ngobras atau Ngobrol Bareng Polantas.
Bertempat didepan Terminal Situbondo, personel Satlantas dipimpin Kanit Dikyasa Aiptu Siswanto memberikan edukasi tentang lalu lintas dan prokes pencegahan Covid-19 kepada komunitas ojek, sopir dan pedagang kaki lima, Jum’at (10/12/2021)
Dalam obrolan santai tersebut, petugas juga menguji pengetahuan masyarakat dengan memberikan beberapa pertanyaan seputar lalulintas dan perilaku 5M pada masa pandemic Covid-19. Bagi siapa yang berhasil menjawab maka diberikan cindera mata atau hadiah.
Kasat Lantas AKP Anindita Harcahyaningdyah, S.I.K mengatakan, cara-cara yang dilakukan adalah bertujuan menarik simpatik masyarakat sehingga apa yang disampaikan Polisi bisa diterima dan diikuti yakni mau mematuhi peraturan saat berkendara di jalan raya dan juga disiplin protokol kesehatan.
“ dengan obrolan santai dengan masyarakat, diharapkan lebih mudah menyampaikan pesan pesan kamtibmas khususnya dibidang lalu lintas. Yang terpenting tumbuh kesadaran masyarakat pentingnya keselamatan dijalan dan prokes untuk mencegah Covid-19 “ jelasnya
Dari kegiatan itu komunitas ojek, sopir dan pedagang kaki lima menyambut baik dan berterimakasih atas penjelasan Satlantas Polres Situbondo. Mereka antusias bertanya tentang sosialisasi yang di berikan, terutama tentang pengurusan SIM dan pajak kendaraan.(Ben/Wrd)