Lampung Selatan, SIBERNEWS.CO.ID _ Kapolri bersama Panglima TNI Dan Menteri Perhubungan (Menhub) kunjungi Pelabuhan Bakauheni pastikan mudik lebaran 2023, Aman, nyaman dan berkesan, Kamis (20/04/23).
Pada puncak H-2 jelang lebaran idhul fitri 1444H tahun 2023 ini, sangat banyak pemudik yang antusias untuk pulang kampung baik dari pulau Sumatera maupun dari pulau Jawa. Sebab pada tahun ini tidak ada lagi pandemi covid_19. Para pemudik pun melonjak yang menggunakan moda transportasi laut yaitu kapal ferry di pelabuhan PT. Asdp Indonesia ferry lintasan Merak – Bakauheni.
Dalam Kunjungan ini juga dihadiri oleh Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. Ia menjelaskan” hari ini kami mengelilingi beberapa titik pelabuhan Bakauheni ke pelabuhan Ciwandan, Panjang dan terakhir menyisiri jalan Tol sampai saat ini relatif ramai Landai. Kata Menhub Budi Karya Sumadi.
” Saya berterima kasih pada semua stakeholder terutama Institusi TNI-Polri yang sudah mendukung, membantu kelancaran jalannya arus mudik libur nasional lebaran idhul fitri 1444H/2023,” ungkap nya.
Sementara Kapolri Jenderal Pol. L. Sigit Prabowo memaparkan” terkait aktivitas penyeberangan dari wilayah Banten, atau Pelabuhan Merak maupun Pelabuhan Ciwandan tujuan Pelabuhan Bakauheni Lampung tadi malam sampai pagi 165.000 adalah angka tertinggi bila dibandingkan pada tahun 2022 lalu,” papar Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
” Alhamdulillah, bagi para pemudik yang sudah tiba di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan atau Pelabuhan Panjang, sudah di siapkan pengawalan dari aparat keamanan secara Estafet untuk mencegah tindak kejahatan juga menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif,” bebernya.
Ditempat yang sama Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menuturkan” agar bersinergi, berkordinasi kerja sama yang baik petugas TNI – Polri melayani pengemudi/pemudik, apabila ada permasalahan yang berat agar segera dilaporkan ke pihak atas,” tutur Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.
” Ia berpesan. Harus sabar dalam melayani masyarakat yang mudik, sehingga mudik dapat terlaksana sesuai dengan seruan kita mudik lebaran tahun 2023 Aman dan Berkesan,” pungkas Panglima TNI. (mudian)