banner 728x250

Apa Alasan Pemdes Pekalangan Bondowoso Salurkan BLT DD di Tahun 2025, Benarkah Dana Desa 2025 Sudah Cair?

banner 120x600

Bondowoso, SIBERNEWS.CO.ID – Sampai saat ini Kades dan perangkat desa Pekalangan Kecamatan Tenggarang bungkam soal penyaluran BLT DD yang disalurkan pada Jumat 2025.

Mengutip berita SIBERNEWS.CO.ID pada Jumat 24 Januari 2025,  diduga BLT DD yang disalurkan di Januari 2025 ini adalah anggaran tahun 2024 alias loncat tahun.

APA ALASAN PEMDES PEKALANGAN MENYALURKAN BLT DD  DI JANUARI 2025

Tidak ada pernyataan resmi Kades dan Perangkat serta pihak terkait lainnya perihal penyaluran yang dilakukan Pemdes Pekalangan pada Jumat 24 Januari 2025 tersebut.

BACA JUGA :
Dandim 0822 Bondowoso Hadiri Sertijab Dandim 0823 Situbondo

Sebelumnya, ada  informasi masyarakat, sekitar 28 warga penerima BLT DD yang tidak menerima di tahun anggaran 2024, dalam kurung waktu Oktober, November, Desember 2024.

Kemudian awak media melakukan ivestigasi dan klarifikasi kepada warga yang namanya terdaftar sebagai penerima BLT DD.

Investigasi awak media dilakukan pada Kamis, 23 Januari 2025. Beberapa warga mengakui bahwa dirinya tidak menerima uang BLT DD per 23 Januari 2025.

BACA JUGA :
Dandim 0822 Dan Prajurit Jajaran Hadiri Upacara dan Syukuran HUT Bhayangkara Ke-78

Baru pada Jumat 24 Januari, (pasca dilakukan investigasi tim media), Pemdes Pekalangan melakukan penyaluran BLT DD ke sejumlah warga, namun belum diketahui, berapa jumlah warga yang menerima BLT DD.

Kepala Desa dan Sekretaris Pekalangan, enggan memberikan klarifikasi konfirmasi atau pernyataan resmi perihal tersebut sampai berita ini tayang.

(Rahman)