Pringsewu Lampung, SIBERNEWS.CO.ID –
Camat Pagelaran, Muhammad Faozan, S.Pd., M.Pd., menyalurkan bantuan kepada korban kecelakaan, Satria Febri W., warga Dusun II Patoman, Pekon Patoman, Kecamatan Pagelaran. Bantuan tersebut diserahkan dalam rangkaian kegiatan Halal Bihalal yang digelar Karang Taruna Kecamatan Pagelaran.
“Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dari masyarakat Pagelaran yang dikumpulkan melalui kegiatan sosial,” ujar Camat Faozan saat menyerahkan bantuan secara simbolis.
Donasi yang diberikan berupa uang tunai senilai Rp3.000.000 serta paket sembako. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban keluarga korban pascakecelakaan yang dialaminya.
Dalam kegiatan tersebut, Camat Pagelaran didampingi oleh Plh Kasi Trantib Kecamatan Pagelaran dan Ketua Karang Taruna Kecamatan, Bambang Irawan, S.H., beserta jajaran pengurus. Mereka menyampaikan bahwa kegiatan sosial seperti ini akan terus digalakkan demi memperkuat solidaritas antar warga.
“Karang Taruna akan terus berupaya hadir di tengah masyarakat, terutama saat ada warga yang membutuhkan bantuan,” ungkap Bambang Irawan.
Keluarga korban menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian yang diberikan. Mereka merasa terbantu secara moral dan materi di tengah musibah yang menimpa.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah kecamatan, organisasi kepemudaan, dan masyarakat dalam membangun kepedulian sosial yang kuat di lingkungan Pagelaran. ( Yogi Ao )