banner 728x250

Tertangkap CCTV Kursi Roda Diduga Di RSUD Abdurrahem Situbondo Bergerak Sendiri

banner 120x600

SITUBONDO, SIBERNEWS.CO.ID- Video rekaman CCTV menangkap kejadian aneh kursi roda yang bergerak sendiri menuruni tangga lobi luar Rumah Sakit Abdurrahem Situbondo, pasalnya video berdurasi 24 detik itu pada tanggal 24 Juni 2024 sekitar pukul 00.59.45 wib dini hari, viral di berbagai aplikasi sosial media, Rabu (26/6/2024).

Menurut kejadian yang terekam kursi roda itu yang berada di antara sekian banyak kursi roda mundur sendiri, berputar, hingga menuruni beberapa anak tangga, lalu berputar lagi.

BACA JUGA :
DLH Situbondo Siap Terjunkan Tim Selidiki Diduga Limbah PG Panji Yang Menghitam

Sementara itu, Heri Winarno, Kabag TU RSUD dr. Abdoer Rahem Situbondo, menyatakan pihaknya akan menelusuri video itu.

Heri tidak mau sesumbar bahwa itu adalah rekaman RS-nya meski tangga dan pintu masuk di video mirip dengan RSUD dr. Abdoer Rahem Situbondo.

BACA JUGA :
Tarian Gandrung Banyuwangi Meriahkan Festival Ethnic Situbondo Tahun 2022

“Dalam video kan tidak ada nama RS-nya, jadi tidak jelas itu RS mana,” ungkap Heri.

Heri menambahkan, pihaknya akan mencari tahu terlebih dahulu siapa yang menyebarkan video ini.

“Kita masih cari tahu dulu, siapa yang menyebarkan dan akun siapa yang meng-upload pertama,” tandasnya.

BACA JUGA :
RSUD Abdoer Rahem Situbondo Dapatkan Penghargaan RS Kelas C Terbaik Se Jatim

(Uday)