banner 728x250

Jajaran TNI Forkopimda Situbondo Laksanaka Upacara HUT Ke 78 TNI

banner 120x600

Situbondo, SIBERNEWS.CO.ID _ Komandan  Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Puslatpurmar) -5 Baluran Mayor Marinir Widi Permono., S.A.P. M.Tr. Opsla menggelar Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2023 di lapangan Puslatpurmar -5 Baluran. Sumberwaru Banyuputih, Situbondo. Kamis, (5/10/2023).

Upacara HUT ke 78 TNI tahun 2023 dengan mengusung tema “TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju” dipimpin oleh Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0823 Situbondo Letkol Inf Bayu Anjas Asmoro., SE, bertindak sebagai Komandan Upacara Kapten Marinir Ahmad Ellyas dan pengucap Sapta Marga Serda Mar Ferdian Eka Ariwibowo.

BACA JUGA :
Bupati Situbondo Karna Suswandi Ingatkan 172 Peserta Kewirausahaan Jadi Bibit Unggul Kurang Angka Pengangguran

Adapun pelaksanaan Upacara HUT ke 78 tahun 2023 jajaran TNI Forkopimda Situbondo terfokus di Puslatpurmar 5 Baluran dengan susunan pasukan upacara terdiri dari 1 kelompok Perwira, 2 SST Prajurit Dodiklatpur Rindam V Brawijaya, 2 SST Prajurit Puslatpurmar -5 Baluran, 2 SST Prajurit Kodim 0823 Situbondo dan 1 Kelompok Legiun Veteran Republik Indonesia kab Situbondo.

Dalam kesempatannya, Dandim membacakan amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., menyampaikan bahwa TNI telah hadir dan menjalankan amanah sebagai garda terdepan sekaligus benteng terakhir Negara Kesatuan Republik Indonesia selama 78 tahun. Berbagi ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan terhadap kedaulatan negara, keutuhan wilayah dan keselamatan segenap bangsa dan tumpah darah telah berhasil diatasi dengan baik.

BACA JUGA :
Kapolres Situbondo Tekankan Netralitas Dalam Pilkada dan Proaktif Hadir Ditengah Masyarakat

“Peringatan HUT ke 78 tahun 2023 ini, mengusung tema *TNI PATRIOT NKRI, PENGAWAL DEMOKRASI UNTUK INDONESIA MAJU* yang mengandung makna, bahwa kekuatan TNI sebagai komponen utama pertahanan negara, berkomitmen untuk bersinergi dengan seluruh komponen negara lainnya dalam mengawal demokrasi untuk mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri, maju dan sejahtera.” imbuh Dandim 0823 Situbondo dalam membacakan amanat Panglima TNI.

Kegiatan diakhiri dengan pemotongan kue tart dan pemotongan tumpeng oleh Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto diberikan kepada Danpuslatpurmar -5 Baluran, Dandim 0823 Situbondo dan Dandodiklatpur Rindam V Brawijaya serta dilanjutkan dengan ramah tamah dan hiburan. (Rama/Mindartok)